Deskripsi
ISBN: 9786239082697
Penulis: Judith Koppens
Ilustrator: Eline van Lindenhuizen
Hardback 267 x 257 x 10 mm
32 halaman
Rp150.000
Kesatria sejati selalu jujur. Namun ketika kesatria Tim secara tidak sengaja merobek jubahnya, dia mencoba menyalahkan temannya, Max. Dan ketika Ibu meletakkan kue tart stroberi di atas meja dan belum memperbolehkan Tim untuk menyantapnya, namun dia telah menghabiskannya…. Pada akhirnya, semua rahasia itu membuat kesatria Tim sakit perut.
Sebuah cerita lucu yang mudah untuk dikenali tentang rahasia. Untuk para kesatria jujur mulai usia 4 tahun ke atas.
Stok habis
ISBN: 9786239082697
Penulis: Judith Koppens
Ilustrator: Eline van Lindenhuizen
Hardback 267 x 257 x 10 mm
32 halaman
Berat | 0,5 kg |
---|
Rissa Nurdini –
Buku ini sangat memiliki nilai positif untuk anak saya, terutama dalam hal berani berkata jujur. Semenjak dibacakan buku ini, si kecil lebih terbuka kepada saya. Dan komunikasi menjadi lebih efektif. Saya sangat bersyukur mengenal buku Kesatria Tim.
Nandya angginingtyas –
Buku yang bertema tentang pentingnya sebuah kejujuran sangat bagus untuk anak anak sejak usia dini, dimana mereka dapat belajar berkata jujur seperti apapun kondisinya.
Buku ini bercerita tentang Tim yang tidak sengaja membuat jubahnya robek saat bermain papan seluncur di taman, karena takut berkata jujur, Tim berbohong kepada ibunya dan mengatakan bahwa Max yang sudah membuat jubahnya menjadi robek.
Ibu tim menghibur tim dengan memberikan kue strawbery favorit TIM dan berpesan untuk memakan kuenya bersama sama saat ibu pulang, namun Tim tidak sabar dan memakan kue ny tanpa menunggu ibu dan berbohong kepada ibunya lagi. Dan pada akhirnya tentu Ibu Tim pun mengetahui semua kebohongan Tim.
Sangat menarik pesan yang ada dalam buku ini, bahwa anak diajarkan untuk berkata jujur dan mengakui kesalahan. Berkata jujur akan membawa hal yang baik dalam kehidupan kita.
Nandya Angginingtyas –
Buku yang bertema tentang pentingnya sebuah kejujuran sangat bagus untuk anak anak sejak usia dini, dimana mereka dapat belajar berkata jujur seperti apapun kondisinya.
Buku ini bercerita tentang Tim yang tidak sengaja membuat jubahnya robek saat bermain papan seluncur di taman, karena takut berkata jujur, Tim berbohong kepada ibunya dan mengatakan bahwa Max yang sudah membuat jubahnya menjadi robek.
Ibu tim menghibur tim dengan memberikan kue stroberi favorit Tim dan berpesan untuk memakan kuenya bersama-sama saat ibu pulang, namun Tim tidak sabar dan memakan kuenya tanpa menunggu ibu pulang dan berbohong kepada ibunya lagi. Pada akhirnya, tentu Ibu Tim pun mengetahui semua kebohongan Tim.
Sangat menarik pesan yang ada dalam buku ini, bahwa anak diajarkan untuk berkata jujur dan mengakui kesalahan. Berkata jujur akan membawa hal yang baik dalam kehidupan kita.
Sri purnamasari –
Lagi lagi buku-buku Clavis membuat terkagum-kagum karena konten cerita bener-bener bagus banget dikemasnya.
Buku ini menyampaikan pesan moral agar anak tidak berbohong kepada siapapun. Mengajarkan anak untuk berkata jujur walau takut akan konsekuensi yang dihadapi nantinya.
Disini juga anak belajar bahwa sekali dia berbohong, kamu akan terus melakukan kebohongan dan akan berbuat kebohongan yang lebih besar lagi untuk menutupi kebohongan lain. Keren ya.. dari buku ini anak bisa belajar, bahwa bohong itu tidak baik. Bohong itu akan merugikan baik secara langsung maupun tidak langsung. Rugi nya ksatria Tim berbohong pada Ibunya, Ibunya menjadi tidak percaya pada nya, Tim jadi malu pada Ibu nya selalu menunduk ketika Ibunya menatapnya. Setelah itu Tim jadi gelisah dan akhirnya sakit perut. Sungguh nyata efek bohong, merugikan orang lain dan diri sendiri.
Tapi ketika Tim sudah berkata jujur, Tim menjadi lega. Dia tidak sakit lagi, dan Ibu pun menyanyanginya lagi.
Kusuma Andrianingrum –
Judith Koppens membuat sebuah cerita lucu yang mudah untuk dikenali tentang rahasia.
Kesatria sejati selalu jujur. Namun ketika kesatria Tim secara tidak sengaja merobek jubahnya, dia menyoba menyalahkan temannya, Max. Dan ketika Ibu meletakkan kue tart stroberi di atas meja dan belum memperbolehkan Tim untuk menyantapnya, namun dia telah menghabiskannya…. Pada akhirnya, semua rahasia itu membuat Kesatria Tim sakit perut.
Ketika pertama baca buku ini, kami langsung jatuh cinta pada Ksatria Tim. Kami sungguh menikmati ilustrasi dalam buku ini yang dibuat sedemikian apiknya sehingga mampu menggambarkan kepolosan dan muka bingung Tim saat dia secara tidak sengaja merobek jumlah kesayangannya ketika bermain bersama temannya.
Saya sebagai seorang ibu, kagum pada kecerdikan dan kebijaksanaan Ibu Tim saat mengetahui anaknya telah berbohong kepadanya. Alih-alih marah, Ibunya mempunyai ide briian sehingga Tim mau mengakui. Interaksi antara Ibu kepada anaknya disini nampak begitu manis, menunjukkan kepedulian dan kepercayaan pada anaknya. Pesan mengenai nilai-nilai kejujuran begitu mudah untuk ditangkap anak setelah membaca buku ini.
Saya merekomendasikan buku ini untuk anak umur 3th ke atas. Supaya mereka berani mengakui kesalahan, berusaha berlaku jujur apapun yang terjadi, tidak menimpakan kesalahan kepada orang lain dan yang utama, mampu meminta maaf ketika berbuat salah.
Terima kasih Clavis Indonesia yang telah menerbitkan dan memberi kami kesempatan untuk mereview buku ini.
Dwi suci –
Buku yang sangat membantu orang tua dalam mengajarkan nilai-nilai kejujuran dan tanggung jawab. Ketika jubah nya rusak Tim tidak berani bertanggung jawab dan menyalahkan max teman nya, dan hal tersebut di ulangi ketika ibu berpesan agar menunggu ibu untuk menikmati trat stroberi kesukaannya lagi-lagi tim menyalahkan naga anjingnya. Ibu tau kalao tim berbohong dan berpura pura bisa mendengar rahasia dalam perut nya , akhirnya tim pun berkata jujur kepada ibunya dan mengakui kesalahannya .